Langkah Memulai Bisnis Online Kembali

 
Langkah Memulai Bisnis Online Kembali

Saat ini memang bisnis sudah kian banyak, mulai dari dunia fashiom, food, furniture, hingga lain sebagainya. Dalam urusan jual beli ini banyak banyak para pedagang yang mengalihkan aktivitasnya ke online. Tentunya tidak heran seiring berkembangnya teknologi di era 4.0 membuat semua aktiitas pasti akan online kedepannya. Jika anda pernah melhat dan memnbaca suatu artikel tentang suksesnya pebisnis dalam bejualan online, tentunya ini adalah bukti nyata. Sudah banyak orang yang merasakan dari berjualan online, karena di saat PSBB seperti ini orang-orang enggan untuk keluar rumah sehingga memilih untuk membeli barang secara online. Itulah yang kemudian menjadi keuntungan pebisnis online dari penjualan produk yang di pasarkannya. Meski begitu tidaklah mudah untuk mencapai ke titik seperti saat ini bagi para pebisnis. Mereka pasti juga pernah merasakan pahitnya berjualan online, namun mereka pasti belajar dari kesalahan yang telah terjadi. Oleh karena itu berikut ini beberapa langkah untuk memulai bisnis online tersebut.

  • Pastikan produk Anda laku

Menurutnya, saat memutuskan untuk memulai bisnis, seorang pelaku usaha harus memastikan bahwa produk yang dijual tersebut laku dipasaran atau sudah memiliki pangsa pasarnya sendiri. Karena itu penting membuat survey kecil-kecilan untuk memastikan bahwa produk atau jasa yang ditawarkan benar-benar dibutuhkan masyarakat.

  • Cari tahu channel distribusi

Setelah memastikan bahwa produk tersebut laku dan ada pasarnya, maka buat saluran distribusi untuk menjangkau pasar yang lebih luas. Misalnya saja dengan membuat akun di berbagai marketplace dan media sosial mulai dari instagram, facebook, youtube, twitter, google, whatsapp.

  • Buat konten yang menarik

Dalam penjualan online, konten itu  merupakan jembatan antara produk dan pasar. Kalau mau beli barang secara offline, biasanya pembelian akan datang langsung, memegang, mencoba, lalu tertarik dan beli. Namun, ketika berbicara penjualan online, maka semua tentang konten. Bagaimana kita sebagai penjual bisa menyampaikan value atau kelebihan produk kita kepada konsumen itu melalui konten, copywriting.

  • Terapkan marketing funnel

Banyak pelaku usaha online yang belum memahami dan menerapkan marketing funnel yaitu perjalanan pelanggan atau customer journey dari awal melihat iklan produk hingga akhirnya membeli produk atau barang yang ditawarkan. Dalam strategi marketing funnel ini, pelaku usaha harus membuat sesuatu yang menarik rasa penasaran dari calon customer hingga dia mau terus mengikuti perjalanan tersebut. Misalnya, ketika pelaku usaha memasang iklan di instagram ads, maka calon customer tertarik melihatnya dan mengklik tautan, kemudian pelanggan diantar menuju ke landing page yang berisi konten lead magnet  yang menarik pengunjung.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Tips Menemukan Supplier Grosir

Strategi Menjalankan Bisnis Online